Article Detail

Problem Solving Decision Making; Strategi Berpikir Logis dan Sistematis

Surabaya. Karena hidup itu selalu berubah, dan perubahan itu selalu berpotensi menumbulkan masalah. Permasalahan selalu berkembang dan selalu muncul di setiap unit sekolah. Struktural unit sebagai pemecah persoalan dan menemukan jalan keluar yang bijaksana. Tarakanita Learning Center mengadakan salah satu kompetensi manajerial yaitu PSDM (Problem Solving Decision Making).

Kegiatan PSDM dilaksanakan di Ruang Multimedia Gedung Olah Raga dan Perpustakaan selama tiga hari. Konsep berpikir Minaut menjadi strategi untuk memecahkan masalah yang dan pengambilan keputusan melalui proses berpikir logis dan sistematis. Sebagai mentor pelatihan yakni A. Sigit Kristiantoro  dan Lusia  Tuti Sulistiyani dari kantor pusat Tarakanita Jakarta.

Pelaksanaan Pelatihan PSDM menjadi hidup saat para peserta memulai mempresentasikan hasil diskusi pemecahan masalahnya. Berpikir logis dan sistematis menjadi kunci pemecahan permasalahan yang ditemukan. Kerja sama dan berpikir tepat menjadi kunci permasalahan terselesaikan dengan bijaksana. Melalui pelatihan ini struktural terbuka wawasannya untuk bisa menyelesaikan permasalahan dengan baik dan tepat.

1. 


2. 


3. 


4. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment