Article Detail
Yesus Disalib Karena Cinta Saya
Yesus disalib karena cinta saya
Cinta saya, cinta saya
Yesus disalib karena cinta saya
Dosa dihapuskan
Itulah lirik lagu “Yesus Disalib Karena Cinta Saya” yang sudah fasih dinyanyikan oleh para peserta didik dan calon peserta didik TK RA Kartini Tarakanita Surabaya. Yaa, mereka sedang bersukacita bersama dalam Paskah Bersama secara virtual pada Selasa, 06 April 2021.
Ekspresi gembira tampak di wajah anak-anak. Bagaimana tidak, meskipun masih kecil, selama masa prapaskah anak-anak giat mengikuti Pendalaman Iman APP (Aksi Puasa Pembangunan) yang diselenggarakan sekolah.
Para guru yang hadir mendampingi di antaranya ialah Mariana Bettaria (Kepala TK RA Kartini Tarakanita Surabaya), Ibu Lusi, dan Ibu Katrin. Anak-anakpun mengikuti perayaan Paskah bersama ini dengan didampingi oleh orang tua masing-masing.
Banyak kegiatan yang dilakukan meskipun Paskahan ini berlangsung secara virtual, seperti bernyanyi bersama, melihat gambar-gambar peristiwa Minggu Palma dan Tri Hari Suci, mendengarkan cerita mulai dari Yesus masuk Yerusalem hingga Yesus bangkit, dan menempelkan gambar telur Paskah di gambar keranjang.
Ibu Lusi dan Ibu Katrin tidak lupa mengingatkan anak-anak untuk mengirimkan video lomba fashion show. TK RA Kartini Tarakanita Surabaya mengadakan lomba-lomba dalam rangka memperingati Hari Kartini yang diperingati pada tanggal 21 April nanti.
. . . . .
PPDB Online dapat dilakukan di http://surabaya.tarakanita.sch.id/
. . . . .
Media online: http://wil-surabaya.tarakanita.sch.id/
Media pembelajaran: http://tarakanitasby.web.id/
Media sosial
- Instagram: https://www.instagram.com/tarakanitasurabaya/
- Youtube: https://www.youtube.com/c/HumasTarakanitaSurabaya
- Facebook: https://www.facebook.com/yayasantarakanita.wilayahsurabaya
#tarakanitasurabaya #yayasantarakanita #cerdasberintegritas #sekolahtarakanita #dirumahsaja #tksantocarolus #sdsantocarolus #smpcarolussby #smacarolussby #tkkartinisurabaya #sdrakartini #sdsantoyosefsurabaya #smpsantoyosefsurabaya #tk #sd #smp #sma #sekolahsurabaya #sekolahkatoliksurabaya #pembelajaranonline #pjjonline #pembelajaranjarakjauh #pendidikan #pendidikananak #pendidikankarakter #pendidikanindonesia #belajardirumah #sekolahunggulan #edukasionline
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment