Article Detail
VSFP 2021: Knowledge is the Beginning of Our Future
Surabaya – SMA Santo Carolus Tarakanita Surabaya selalu mendukung kreativitas, keaktifan, dan semangat peserta didiknya untuk berkarya. Di masa pandemi Covid-19 siswa-siswi SMA Santo Carolus banyak menghasilkan karya-karya yang luar biasa. Karya-karya tersebut dikemas dalam suatu bentuk bernama Virtual Science Fair Project (VSFP).
Dikutip dari website vsfp.smacarolus-sby.sch.id (sarana berlangsungnya VSFP 2021), VSFP merupakan kegiatan pengaplikasian ilmu sains secara mudah, menarik, dan inovatif serta dapat menunjukkan peran sains dalam membantu dan mewarnai kehidupan sehari-hari.
VSFP 2021 yang berlangsung pada Selasa, 15 Juni 2021 pukul 08.00-10.00 WIB ini berisi berbagai project dari mata pelajaran MIPA, IPS, Seni, dan Bahasa.
Pada mata pelajaran MIPA siswa-siswi SMA Santo Carolus menyajikan cara membuat alat uji elektrolit sederhana, membuat indikator dari bahan-bahan alami, membuat kipas angin sederhana, dan membuat alat sederhana untuk menghitung udara pernapasan.
Sementara pada mata pelajaran IPS anak-anak menyampaikan klasifikasi kegiatan usaha bank umum dan bank perkreditan rakyat, tokoh yang berpengaruh dalam sejarah Tiongkok, akulturasi di Indonesia, dan mitigasi tsunami. Untuk proyek mitigasi tsunami ini merupakan kolaborasi mata pelajaran Geografi dan bahasa Jepang.
Menyambung proyek tentang Bahasa, peserta didik SMA Santo Carolus juga menggelar debat Bahasa Indonesia mengenai permasalahan aktual saat ini. Dan untuk mata pelajaran Seni Budaya anak-anak menggambarkan adaptasi peserta didik di masa pandemi.
“Knowledge is the Beginning of Our Future. Tema Virtual Science Fair Project 2021 kali ini sungguh menyemangati kita untuk bagaimana masa depan itu dapat kita capai penuh dengan keberhasilan yang gemilang melalui pengetahuan dan ilmu di antaranya,” terang Shita Sophianingreki, M.Pd. (Kepala SMA Santo Carolus) dalam sambutannya.
“Science Fair Project mampu membangkitkan semangat conviction (daya juang), dan creativity (kreatif) dalam nilai-nilai pendidikan karakter Tarakanita. Ini semua untuk bekal anak-anak semua,” tambah Shita.
. . . . .
PPDB Online dapat dilakukan di http://surabaya.tarakanita.sch.id/
. . . . .
Media online: http://wil-surabaya.tarakanita.sch.id/
Media pembelajaran: http://tarakanitasby.web.id/
Media sosial
- Instagram: https://www.instagram.com/tarakanitasurabaya/
- Youtube: https://www.youtube.com/c/HumasTarakanitaSurabaya
- Facebook: https://www.facebook.com/yayasantarakanita.wilayahsurabaya
#tarakanita #yayasantarakanita #sekolahtarakanita #cerdasberintegritas #tarakanitasurabaya #tksantocarolus #sdsantocarolus #smpcarolussby #smacarolussby #tkkartinisurabaya #sdrakartini #sdsantoyosefsurabaya #smpsantoyosefsurabayaa
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment