Article Detail

Teacher's Gathering 2023


Rabu, 11 Januari 2023 keluarga besar SMP Santo Yosef mendapat berita bahagia. Salah satu keluarga mereka, Ibu Veronica V. Widjajanti mendapat kesempatan mengikuti Teacher’s Gathering yang diadakan di Bali Kamis, 12 Januari 2023 sampai dengan Sabtu, 14 Januari 2023. Kegiatan Teacher’s Gathering ini merupakan bentuk apresiasi Yayasan Tarakanita kepada guru-guru yang memiliki dedikasi dan loyalitas pada profesinya.


Penyerahan penerima pengharagaan Teacher’s Gathering diberikan langsung oleh Sr Yudhit M. Maryani, CB, Kepala Kantor Yayasan Tarakanita Surabaya pada apel pagi yang diselenggarakan di lapangan SMP Santo Yosef. Pada apel pagi ini Sr Yudhit berpesan pada peserta didik agar meneladani sikap dan etos kerja Mam Vero yaitu penuh dedikasi, disiplin, dan pantang menyerah. Sikap inilah yang menjadi nilai-nilai pendidikan Tarakanita.

PPDB 2023/2024: Link PPDB

Kunjungi media sosial kami
Instagram: @tarakanitasurabaya
Facebook: Yayasan Tarakanita Wilayah Surabaya
Youtube: Humas Tarakanita Surabaya

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment