Article Detail

Sang Pahlawan Emansipasi Wanita


Surabaya – Rabu, 21 April 2021 menjadi hari yang sangat membahagiakan untuk keluarga besar TK RA Kartini Tarakanita Surabaya. Setiap tanggal 21 April seluruh rakyat Indonesia merayakan pahlawan nasional Raden Ajeng Kartini. Oleh karena itulah pada tanggal ini TK RA Kartini merayakan pesta nama sekolah.
“Raden Ajeng Kartini adalah salah satu pahlawan nasional. Beliau memperjuangkan emansipasi wanita, supaya anak-anak wanita bisa mendapatkan derajat yang sama dengan anak laki-laki. Makanya anak-anak perempuan bisa bersekolah, bisa belajar bersama-sama seperti anak laki-laki,” terang Mariana Bettaria (Kepala TK RA Kartini Tarakanita Surabaya).
“Sudah sepantasnya kita bersyukur merayakan Hari RA. Kartini... Maka kita sambut Pesta RA. Kartini dengan sukacita, penuh syukur, kegembiraan,...” kata Suster Yudith, CB (Kepala Kantor Yayasan Tarakanita Wilayah Surabaya).
Pesta nama RA Kartini dirayakan secara meriah melalui telekonferensi Zoom dan disiarkan secara live streaming di kanal Youtube Humas Tarakanita Surabaya. Semua siswa-siswi dan calon peserta didik TK RA Kartini turut merayakan sukacita ini.
Mr. Vian dan Ma’am Katrin yang memandu acara ini pun memakai busana adat yang lengkap. Guru-guru yang lain pun tidak mau kalah. Semua guru bahkan tampil fashion show dengan menggunakan busana adat yang berbeda-beda.

Pesta nama sekolah TK RA Kartini ini memang menjadi perayaan bersama seluruh keluarga besar TK RA Kartini. Hal itu terlihat dari keterlibatan semua siswa yang tampil membawakan Tablo Kisah Raden Ajeng Kartini, Menyanyi, Dance, dan Bersyair.
Menjelang akhir acara, MC mengumumkan pemenang lomba peragaan busana daerah. Anak-anak yang memenangkan lomba tersebut adalah Marry Kimberly (Juara I), Sean Kwary (Juara II), Olivia Kirana (Juara III), Atanasia Fayola (Juara Favorit), serta Eugenia Carissa sebagai Juara Video Terbaik.
. . . . .
PPDB Online dapat dilakukan di http://surabaya.tarakanita.sch.id/ 
. . . . .
Media online: http://wil-surabaya.tarakanita.sch.id/ 
Media pembelajaran: http://tarakanitasby.web.id/ 
Media sosial
- Instagram: https://www.instagram.com/tarakanitasurabaya/ 
- Youtube: https://www.youtube.com/c/HumasTarakanitaSurabaya 
- Facebook: https://www.facebook.com/yayasantarakanita.wilayahsurabaya 
#tarakanita #yayasantarakanita #sekolahtarakanita #cerdasberintegritas #tarakanitasurabaya #tksantocarolus #sdsantocarolus #smpcarolussby #smacarolussby #tkkartinisurabaya #sdrakartini #sdsantoyosefsurabaya #smpsantoyosefsurabaya
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment