Article Detail
Bimtek PPDB Online 2022/2023 Tarakanita Surabaya
Surabaya – Senin, 23 Agustus 2021 pukul 09.00 WIB Yayasan Tarakanita Wilayah Surabaya, khususnya bagian Kehumasan menyelenggarakan pertemuan virtual bersama para admin PPDB unit-unit Sekolah Tarakanita Surabaya. Pertemuan ini sebagai bimbingan dan teknis (bimtek) untuk PPDB tahun pelajaran 2022/2023 yang akan digelar secara online.
Ernest Nugroho, M.Pd. (Kepala Bagian Umum Yayasan Tarakanita Surabaya) menjelaskan website PPDB Online yang lebih mudah diakses oleh siapa saja. Pengisian formulir juga lebih mudah dibandingkan website yang sebelumnya.
Ernest juga menjelaskan, sebelum menuju form pendaftaran PPDB, orang tua biasanya melihat-lihat informasi di website baik itu berita tentang kegiatan-kegiatan sekolah, foto-fotonya seperti apa, dan lain-lain. Maka ernest juga menghimbau para admin website untuk terus mengupdate konten website, baik itu berita, artikel, maupun foto-foto di galeri.
Banyak hal yang didiskusikan untuk persiapan PPDB Online yang dibuka pada tanggal 1 Oktober 2021 nanti. Ada beberapa masukan dan diskusi dari para peserta pertemuan sehingga masih ada beberapa pembenahan yang perlu hingga nantinya PPDB benar-benar siap dibuka.
. . . . .
Mari akses media pembelajaran TK-SD-SMP-SMA Tarakanita Surabaya melalui http://tarakanitasby.web.id/
. . . . .
Media online: http://wil-surabaya.tarakanita.sch.id/
PPDB : http://surabaya.tarakanita.sch.id/
. . . . .
Media sosial:
- Instagram: https://www.instagram.com/tarakanitasurabaya/
- Youtube: https://www.youtube.com/c/HumasTarakanitaSurabaya
- Facebook: https://www.facebook.com/yayasantarakanita.wilayahsurabaya
#tarakanita #yayasantarakanita #sekolahtarakanita #cerdasberintegritas #tarakanitasurabaya #tksantocarolus #sdsantocarolus #smpcarolussby #smacarolussby #tkkartinisurabaya #sdrakartini #sdsantoyosefsurabaya #smpsantoyosefsurabaya
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment