Article Detail

Sambutan Pembukaan OSTAR Nasional 2015

SAMBUTAN PEMBUKAAN OSTAR NASIONAL Surabaya, 10 Nopember 2015 Yang terhormat, Para Ibu, Bapak, Suster, dan para undangan.. Yang terkasih anak-anak, Siswa-Siswi Yayasan Tarakanita dari tujuh Wilayah Selamat pagi, Selamat datang, sejahtera untuk kita semua... Pagi ini, kita berkumpul di Surabaya tepatnya di kompleks Sekolah St. Carolus, bukan tanpa maksud dan tujuan, mak a patut kita syukuri bahwa kita bisa dikumpulkan di tempat ini. Kita juga bersyukur atas rahmat keselamatan dalam perjalanan perwakilan masing-masing wilayah, sehingga sampai di sini dengan baik. Sungguh suatu hal yang sangat baik bahwa ajang ini diadakan, tidak hanya sekedar mengikuti Lomba OSTAR Nasional, tetapi justru perjumpaan sesama saudara seperjuangan di Tarakanita itulah yang luar biasa. Anak-anak bisa saling mengenal teman-temannya se Yayasan Tarakanita yang berbeda tempat, budaya dan keyakinan tetapi tetap satu semangat yaitu Tarakanita, apapun nama sekolahnya. Kita bisa lihat bahwa kompleks sekolah ini bernama Carolus, tetapi semua satu semangat dan satu spiritualitas. Kalau orang bilang..apalah arti sebuah nama..yang penting adalah semangat yang sama mengalir dari spiritualitas Bunda Elisabeth. Di situlah kita diajak untuk berjuang terus menerus dengan keinginan besar untuk maju. Banyak hal yang bisa diambil dan dipelajari selama proses perjumpaan ini, baik untuk para pendamping, para guru/karyawan dan siswa-siswi kita. Maka manfaatkanlah kesempatan dan waktu yang ada dengan sebaik-baiknya. Yang luar biasa lagi, bahwa hari ini, 10 November adalah hari pahlawan. Kota Surabaya adalah kota pahlawan. Dan Tarakanita membuka Ostarnas nya di hari yang bersejarah dan tempat yang bersejarah pula. Semoga hari ini menjadi tonggak sejarah yang luar biasa untuk Tarakanita, melahirkan pahlawan-pahlawan muda di bidang pendidikan. Yang akan menjadikan mereka generasi muda yang berkarakter dan tangguh berjuang untuk masa depan Negara Indonesia yang kita cintai. Ibu, Bapak, Para Hadirin dan anak-anak yang terkasih.. Sebuah kompetisi itu baik diadakan, seperti hari-hari ini, kita akan berkompetisi di bidang Pengetahuan dan kepedulian terhadap lingkungan, tetapi yang jauh lebih penting lagi bahwa kita bisa saling mengenal, bekerja sama, saling membantu dalam satu semangat Tarakanita. Sehingga tidak hanya sekedar "lomba" untuk menang. Tetapi saya berharap bahwa sepulang dari ajang ini, para pendamping bisa mengajak para siswanya yang hadir di sini untuk ber refleksi bersama dan membagikan pengalman persaudaraan selama di sini kepada teman-temannya yang ada di wilayah. Supaya teman-teman yang lain yang tidak hadir di sini mampu merasakan kesatuan hati sebagai keluarga besar Tarakanita. Kalah-menang dalam suatu perlombaan adalah hal yang biasa sekali. Maka saya harap ini juga menjadi semangat kita dalam OSTAR ini, sehingga kita tetap supportif sebagai warga Tarakanita yang selalu mengedepankan semangat dan sikap jujur dalam segala tindakan kita. Maka hal ini juga harus menjiwai para peserta lomba untuk tetap berjuang keras dan sebaik-baiknya demi wilayah masing-masing tetapi tetap satu semangat Tarakanita, yang juga berani mengakui jika tidak bisa memenangkan lomba ini. Bagi yang menangpun saya harap tetap rendah hati karena peran serta banyak orang di belakang kita patut kita akui. Kita tidak bisa melangkah sendirian tanpa dukungan banyak orang, juga teman-teman kita yang saat ini tidak hadir di sini. Mewakili pengurus, saya memberikan dukungan dan apresiasi kepada anak-anak dan ibu-bapak guru peserta lomba yang telah berjuang secara maksimal sehingga sampai di tempat ini. Semangat yang sama kami harapkan tetap dihidupi terus menerus untuk mencapai Tarakanita baru, tidak hanya sekedar persiapan untuk lomba saat ini. Terima kasih kepada para pembimbing dan pendamping yang telah membantu mereka untuk sampai di tempat ini dan berani berjuang mengikuti ajang ini. Sebagaimana Bunda Elisabeth pada awal mula mengumpulkan anak-anak yaitu untuk membangun dasar yang baik kepada anak-anak ini menuju Tarakanita baru. Terima kasih kepada panitia yang telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk acara ini, kepada Wilayah Surabaya yang sudah bersedia meyiapkan tempat dan keterlibatannya untuk acara ini. Para Juri yang sudah bersedia meluangkan waktu dan tenaga untuk membantu kami melaksanakan acara ini. Kepada para donatur dan siapapun yang terlibat dalam persiapan maupun pelaksanaannya, terima kasih untuk bantuan, perhatian, dan kerjasamanya. Sebagaimana Bunda Elisabeth selalu mengajak kita untuk meneruskan karya Allah dengan tekun sambil berdoa terus-menerus dan selalu berusaha melibatkan diri di dalamnya, maka tidak ada matiraga yang terlalu berat atau terlalu sukar untuk karya besar ini, untuk Ostarnas ini dan untuk Tarakanita. Baiklah kita saling membantu dan berunding apabila ada kesulitan dalam penyelenggaraan acara ini. Ibu, Bapak, Para Hadirin dan anak-anak yang terkasih, Selamat mengikuti lomba bagi para peserta lomba dan selamat melaksanakan OSTAR ini untuk kita semua. Dimuliakanlah nama Tuhan untuk selama-lamanya dan dikuduskanlah Ia dalam segala karya-Nya. Tuhan memberkati Terima Kasih. Surabaya, 10 November 2015 YAYASAN TARAKANITA Sr. Marie Yose, CB Ketua Pengurus
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment