Article Detail

OSTARNAS III, Surabaya memboyong 13 piala

Surabaya. Yayasan Tarakanita menggelar Olimpiade Sains Tarakanita (OSTAR) III yang dimulai Rabu (8/11/2017). Sejumlah 59 sekolah di bawah naungan Yayasan Tarakanita, dari Wilayah Lahat, Bengkulu, Tangerang, Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Surabaya mengikuti event kejuaraan bidang studi di lingkungan Yayasan Tarakanita ini.

Acara digelar di komplek sekolah SMTA Tarakanita Jl Pulo Raya IV/17 Kebayoran Baru Jakarta Selatan, yang dibuka oleh Ketua Badan Pengurus Harian (BPH) Sr Marie Yose CB. Sejumlah 218 siswa dan guru mengikuti ajang dua tahunan tersebut yang rencananya berlangsung sampai 10 November.

Acara pembukaan ini ditandai pemukulan gong dan pelepasan tujuh merpati oleh tujuh kepala wilayah sebagai simbol perdamaian. Dalam sambutannya, Suster Yose mengapresiasi para kontingen yang datang dari daerah ke Jakarta.

"Namun yang terpenting bukan lombanya tetapi penghayatan terhadap nilai-nilai kebersamaan, persaudaraan sesama murid Tarakanita, serta nilai kejujuran yang merupakan pilar yang harus diperjuangkan," ujarnya.

Wilayah Surabaya memboyong 13 piala yang terbagi dalam beberapa bidang lomba di OSTARNAS III. Di bawah ini nama guru dan siswa yang mendapat piala OSTARNAS;

  1. Matthew Amadeus SD Carolus juara I Matematika
  2. Juara III tim MIPA (Cerdas Cermat)
  3. Maelcardino Christopher Justin SMP Carolus juara II Mat
  4. Hen Esterina SMP Carolus juara III Biologi
  5. Afrika Alice Arseneault SMP Carolus juara III Bhs inggris
  6. Vinia Arella W. SMA Carolus juara III bhs inggris
  7. P Patricius Emmanuel SMA Carolus juara I bhs inggris
  8. Della Aprilia Kurnia Putri SD Kartini juara I penelitian
  9. Diky Wahyu Priyambudi SD Kartini juara III penelitian
  10. Kaylee Anthoniete Danny Wijaya SD Kartini juara III TIK
  11. Andreas Erick Sutanto SMA Carolus juara I TIK
  12. Christina Sari Astuti SMP Carolus juara III cipta media
  13. Christopher Gavra Reswara SMP Yosef juara II penelitian

Selama event ini berlangsung, sekolah Tarakanita Jakarta juga mengadakan pameran pendidikan. Hal-hal yang dipamerkan adalah hasil karya siswa, baik dari akademis maupun non-akademis, serta karya-karya sekolah terkait dengan kepedulian lingkungan. Pameran dibuka untuk siswa-siswa Tarakanita Jakarta mulai dari dari TK sampai dengan SMA/SMK.

Mata pelajaran yang dilombakan dan diikuti oleh peserta adalah lomba MIPA, Bahasa Inggris, Teknologi Informasi dan Karya Ilmiah. Sedangkan mata lomba yang diikuti oleh guru adalah pembuatan media pembelajaran, baik yang berbasis teknologi maupun media pembelajaran yang berbasis non-teknologi informasi.

1. 


2. 


3.



4. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment